√ Soal Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum K13 Semester Ganjil 2017 Lengkap dengan Kunci Jawaban

Pada kesempatan ini kami akan share contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum K13 Semester Ganjil 2017 Lengkap dengan Kunci Jawaban. Berikut kami sampaikan cuplikan singkat soal yang dapat anda lihat.

A.PILIHAN GANDA
Petunjuk : Jawablah pertanyaan berikut dengan cara memberi tanda silang (X) pada a, b, c, atau d dari jawaban yang dianggap paling benar !
 
1.Berdasarkan pokok-pokok isi dialog interaktif di atas, tema dialog interaktif tersebut adalah ….
a.Pencegahan dan pemberantasan korupsi.  
b.Gratifikasi adalah salah satu tindak korupsi.
c.Korupsi untuk memperkaya diri sendiri atau orang lain.
d.Upaya untuk memberantas korupsi dilakukan dengan mempercepat penanganan kasus korupsi.
 
2.Kesimpulan isi dialog interaktif tersebut adalah ….
a.Untuk mengatasi korupsi juga diadakan upaya refresif/menekan yaitu mempercepat penanganan kasus korupsi.
b.Untuk mengatasi korupsi diadakan tindakan pencegahan seperti mengadakan kantin kejujuran, pembinaan masyarakan taat hukum kepada internal penegak hukum, kepala daerah,  dan anggota DPR.
c.Korupsi merupakan tindakan yang merugikan negara sehingga harus dicegah dan diusut sampai tuntas.
d.Korupsi adalah perbuatan melawan hukum untuk memperkaya diri sendiri atau orang lain sehingga merugikan keuangan negara atau perekonomian negara.
 Bacalah dengan saksama pendapat narasumber di bawah ini untuk menjawab soal nomor 3 !
 Basrif Arif: “Menurut awam yang dimaksud korupsi adalah mengambil uang negara. Jadi kalau tidak mengambil uang negara, tidak termasuk korupsi. Akan tetapi menurut Undang-Undang nomor 31 tahun 1999, suap dan gratifikasi atau pemberian kepada pejabat  termasuk juga korupsi.”
 
3.Komentar yang tepat terhadap pendapat narasumber di atas adalah ….
a.Yang dimaksud korupsi adalah mengambil uang negara.
b.Suap dan gratifikasi atau pemberian kepada pejabat  termasuk juga korupsi.
c.Penjelasan narasumber di atas membuat kita menjadi semakin jelas tentang korupsi. Teryata yang termasuk korupsi bukan saja mengambil uang negara, tetapi juga suap dan gratifikasi.
d.Jadi kalau tidak mengambil uang negara, tidak termasuk korupsi.

Bacalah ilustrasi tentang karya  berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5!
(1)Tempat buah itu terbuat dari stik es krim yang mudah didapat. 
(2)Bahan  pembuat tempat buah itu sering didapat dari  tempat sampah sehingga kebersihannya masih diragukan.
(3)Tempat buah itu, bahan-bahan pembuatnya dirakit rapi sehingga terkesan sangat indah.
(4)Tempat buah  itu hanya direkatkan dengan lem kayu sehingga mudah terlepas.
(5)Tempat buah itu sangat  indah walau tidak dicat ulang.
(6) Tempat buah itu  mudah terbakar jika terkena nyala api.  
 
4.Pernyataan yang benar berdasarkan ilustrasi di atas, adalah ....
a.Keunggulan benda tersebut ditunjukkan dengan no. (1), (3), dan (5), sedangkan kekurangannya ditunjukkan dengan no.  (2), (4),  dan (6)
b.Keunggulan benda tersebut ditunjukkan dengan no. (2), (4), dan (6), sedangkan kekurangannya ditunjukkan dengan no. (1), (3), dan (5).
c.Keunggulan benda tersebut ditunjukkan dengan no.(1), (2), dan (3), sedangkan kekurangannya  ditunjukkan dengan no.  (4), (5), dan (6)
d.Keunggulan benda tersebut dinyatakan dengan no. (6), (5), dan     (4), sedangkan kekurangannya ditunjukkan dengan no. (3), (2), dan (1)
 
5.Contoh pujian yang tepat terhadap karya tersebut di atas, adalah ....
a.Tempat buah itu sangat  baik karena terbuat dari stik eskrim bekas yang kebersihannya masih      diragukan.
b.Tempat buah itu  baik  sekali karena bahan-bahannya dirakit dengan rapi sehingga terkesan   sangat indah.
c.Tempat buah itu sangat baik karena tidak bisa dipakai untuk menampung air.
d.Tempat buah itu bagus sekali karena terbuat dari bahan yang mudah  terbakar.  

6.Secara lengkap unsur-unsur laporan mengandung ….
     a. 5W + 4Hb. 5W + 3Hc. 5W + 2Hd. 5W + 1H

Nah untuk selengkapnya bila anda membutuhkan contoh soal tersebut guna persiapan menghadapi ujian atau sebagai bahan referensi pembuatan soal semester, Anda dapat unduh pada link berikut.

Belum ada Komentar untuk "√ Soal Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP/MTs Kurikulum K13 Semester Ganjil 2017 Lengkap dengan Kunci Jawaban"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel